Friday, September 09, 2016

PEMASANGAN KUSEN KAYU

Membangun rumah dengan menggunakan kusen kayu, tentunya bahan-bahan harus yang memenuhi persyaratan antara lain jenis kayu dan pengolahannya, sebab jenis bahan yang di pakai untuk bahan kusen sangat menentukan sekali pada tahap pemasangan kusen tersebut, pemasangan kusen dari kayu , kusen yang mau di pasang,harus di tancapkan dulu angkur di samping kiri dan kanan, penggunaan angkur bisa memakai paku atau besi begel yang ujungnya telah di buat tajam, pemasangan angkur diusahakan harus di ukur sesuai stral pasangan bata,pemasangan kusen tentunya harus di tarik benang dulu dari dua arah ,kiri dan kanan, sesuai dengan timbangan waterpass, pasangkan tarikan benang dua jalur yaitu benang atas dan benang bawah,untuk tarikan benang atas pastikan benang tersebut sedikit nempel di kusen bagian atas dan lurus ke nat profilan pinggir atas jika kusen diprofil,  jika kusen tidak di profil benang di ratakan dengan penampang bawah kusen, kemudian untuk tarikan benang bawah, pastikan benang tersebut nempel di kusen bagian bawah luar di atas sepatu kusen, kemudian untuk mengontrol tegaknya kusen lakukan pengelotan dengan cara, tancapkan lot di atas kusen dengan posisi di tengah plong pintu  kemudian ukur  dari dinding kusen dalam ke benang lot yang menggelantung berapa cm  renggang benang atas, dan bawah harus sama, jika sudah sama, antara renggang benang atas dan renggang benang bawah ,berarti pemasangan kusen telah tegak dan ngolot. jangan lupa sikuan kuda-kuda kusen harus di pasang ke kiri dan ke kanan. semoga bermamfaat.

No comments:

Post a Comment